Tiga Persatuan Batak Natuna Siap Berkolaborasi pada Pagelaran Budaya Kebangsaan September Mendatang

Breaking News198 Views

(Tiga Persatuan Batak Natuna foto bersama)

 

Natuna, Metro Online – Tiga Persatuan Batak Natuna, sukses mengikuti pawai budaya diinisasi oleh Forum Pembauran Kebangsaan (FPK). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) serta didukung oleh Bupati Natuna. Giat budaya ini sukses menghipnotis puluhan ribu pengunjung.

Acara diselenggarakan untuk kedua kalinya menarik partisipasi puluhan organisasi masyarakat (Ormas), organisasi kepemudaan (OKP), serta berbagai paguyuban,yang tinggal di Natuna.Keberagaman suku di Natuna menandakan tingginya rasa kebersamaan dan toleransi.

” Kegiatan ini dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79,” ujar Kepala Bakesbangpol Helmi Wahyuda, Minggu, 18 Agustus 2024.

Adapun tiga persatuan Batak, yaitu Persatuan Batak Natuna (PERBANA), Ikatan Keluarga Batak Islam Natuna (IKABINA), dan Taneh Karo Simalem (TAKASIMA).

Ketiga paguyuban ini tampil kompak, menunjukkan semangat persatuan dan kebanggaan budaya mereka.

Dengan memakai pakaian adat masing- masing merupakan ciri khas dari daerahnya, ketiga paguyuban Batak tersebut siap berkolaborasi untuk mensukseskan acara bertajuk pagelaran budaya kebangsaan, rencananya akan digelar bulan September mendatang.

Pada pegelaran itu nanti, 3 paguyuban ini bukan hanya menampilkan pakaian adat, tetapi juga tarian (tottor) dan musik tradisional khas masing-masing suku.

Dengan kesuksesan dan kemeriahan pawai budaya, maka bulan depan pasti lebih menarik lagi karena akan ada tarian dan musik tradisional dari masing-masing paguyuban. Ini tidak hanya menjadi sarana hiburan, tetapi wujud kebanggaan dan cinta terhadap budaya yang ada di Natuna.(Bud)



telah dibaca :
47

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *